Rabu, 06 Juni 2012

7 Tips Jitu Memilih Nama Domain yang Baik

Setiap harinya semakin banyak situs web baru yang muncul, mulai dari sekedar keperluan pribadi hingga bisnis. Bagi ClubOn yang juga hendak memilih nama domain untuk blog ataupun situs web,

ikutilah tips dibawah ini :


  1. Pendek
    Tentukanlah nama domain yang pendek namun jangan terlalu pendek. Nama domain antara 4-10 karakter adalah yang terbaik. Namun tetap ingat untuk menyesuiakan nama tersebut dengan isi web Anda.
  2. Mudah Diingat
    Nama domain dengan kata-kata yang mudah diingat merupakan keuntungan tersendiri, mengingat terbatasnya ingatan manusia. Ketika mereka pertama kali membaca web Anda, maka mereka pun mudah mengingatnya kembali.
  3. Tidak Sulit Diucapkan
    Faktor yang tak kalah penting ketika Anda memilih nama domain adalah kemudahan pengucapan. Orang akan mengingat dengan baik situs Anda ketika mudah diucapkan.
  4. Berekstensi .com
    Seperti kita ketahui, ekstensi domain yang paling populer adalah .com. DotCom kini mendunia setelah sebelumnya domain ini hanyalah untuk penamaan domain-domain komersial di Amerika Serikat. Pakailah domain dengan ekstensi .com agar situs Anda dapat bersaing dalam pertumbuhan yang luar biasa.
  5. Memiliki Makna
    Asal-asalan menentukan nama domain wajib Anda hindari. Buatlah penjelasan tersirat pada nama domain Anda. Tentu merupakan nilai plus ketika orang mengunjungi situs Anda, dari nama domain saja 50% bisa diketahui apa yang bisa ditemukannya. Teknik SEO Anda dipengaruhi dengan nama domain yang semakin desktriptif, sehingga semakin baik digunakan.
  6. Merupakan Brand
    Gunakan brand Anda sebagai nama domain jika Anda merupakan perwakilan sebuah usaha yang ingin punya situs web. Cara ini akan menjadi sangat mudah karena biasanya tidak akan ada penamaan yang sama walaupun terkadang bisa ditemukan persamaan. Brand usaha Anda menjadi lebih kuat dan mudah untuk ditemukan dengan menggunakan nama brand sebagai nama domain.
  7. Tidak Mengandung Karakter Yang Menyulitkan
    Usahakan menghindari karakter-karakter aneh yang hanya membuat orang sulit untuk mengetikkannya. Situs Anda akan menjadi aneh dan "tidak friendly" dengan mesin cari, jika menggunakan karakter angka dan simbol yang berlebihan.

Semoga tips diatas bisa memandu Anda dalam memilih domain yang tepat. Atau ClubOn punya tips lainnya?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar